Metode Diskusi dan Penemuan Dapat Meningkatkan Hasil Belajar Siswa

Authors

  • Hendrawan MIN 2 Majalengka
  • Kokom Komala MA Darul Falah Cijati

Keywords:

Pembelajaran Matematika, Metoda Diskusi dan Metode Penemuan.

Abstract

Ada beberapa cara yang dapat dilakukan untuk meningkatkan prestasi belajar peserta didik (student achievement). Juga mempunyai dampak pengiring seperti relasi sosial, penerimaan terhadap peserta didik yang dianggap lemah, harga diri, norma akademik, penghargaan terhadap waktu, dan suka memberi pertolongan pada yang lain, yaitu dengan menggunakan metode pembelajaran yang tepat. Salah satunya penelitian mengenai metode diskusi dan penemuan dimana penelitian ini dilaksanakan dengan tujuan untuk mengetahui sejauh mana hasil pelaksanaan metode metode diskusi dan penemuan bagi peningkatan hasil belajar siswa kelas III MIN 2 Majalengka terhadap pelajaran Matematika. Rancangan penelitian yang digunakan dalam penelitian ini adalah penelitian tindakan kelas. Subjek penelitian adalah siswa kelas III MIN 2 Majalengka. Pengambilan data dilakukan dengan menggunakan instrumen berupa observasi, kuisioner, wawancara, dan tes kemampuan. Pengolahan data dilakukan dengan cara reduksi data, penyajian data, pemaknaaan data, dan penyimpulan hasil penelitian. Dari hasil pengamatan diperoleh hasil belajar siswa dalam mata pelajaran matematika melalui metode inovasi mengalami peningkatan yang cukup signifikan. Pada siklus I dengan rata-rata kelas 5,875 meningkat pada siklus II menjadi 6,9. Maka dapat disimpulkan bahwa terdapat perbedaan yang signifikan dari hasil belajar siswa yang menggunakan metode diskusi dan penemuan dengan yang menggunakan model pembelajaran konvensional/ceramah

References

Depdikbud. 1993. GBBP SD 1994. Jakarta : Depdikbud.

Eman Suherman dan Udin S. Winatapura. 1993. Materi Pokok Strategi Mengajar. Jakarta : Depdikbud.

Holstein. 1986. Murid Belajar Mandiri. Bandung : Remadja Karya

IG.A.K. Wardani, Kuswaya W, Noehi Nasoetion. 2004. Penelitian Tindakan Kelas.

Jakarta : Universitas Terbuka.

Sudiyono, Triyo Supriyatno, Padil. 2000. Strategi Pembelajaran Partisipatori di erguruan Tinggi. Malang : UIN Malang.

Syaodih, Nana. 2005. Metode Penelitian Pendidikan. Bandung : Rosda.

Sunardi. 2006. Mengakrabkan MATEMATIKA Pada Anak. Yogyakarta : Kedaulatan rakyat.

Wagiman, Setiyandoko, dkk. 2005. Belajar dan Bermain MATEMATIKA untuk SD/MI Kelas 3. Malang : Universitas Negeri Malang.

Downloads

Published

2024-05-20

How to Cite

Hendrawan, & Komala, K. (2024). Metode Diskusi dan Penemuan Dapat Meningkatkan Hasil Belajar Siswa. Jurnal Pendidikan Dan Pengembangan Guru, 1(1), 118–135. Retrieved from https://journal.barkahpublishing.com/index.php/jppg/article/view/97

Similar Articles

1 2 3 4 5 6 7 8 9 10 > >> 

You may also start an advanced similarity search for this article.